Mahasiswa PKL Universitas Lampung Pelajari Pemberdayaan Masyarakat dan Konservasi di Taman Kehati Tanggamus

Tanggamus, 23 Juli 2020 – Enam Mahasiswa PKL Jurusan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung yakni Amin Nasuha, Dedy Setiawan, Dwi Aprilia, Mufti Maulana Adji, Oktaria Pramesela, dan Yolanda Novita Sari melakukan kunjungan serta observasi terkait model pemberdayaan masyarakat di Taman Kehati Galih Batin, Tanggamus. Pemberdayaan masyarakat mendapat binaan dari LSM Mitra Bentala serta didampingi oleh Danone Aqua.

Pak Lukman (Kelompok Kehati) menjelaskan tentang kegiatan konservasi ditaman kehati

Tujuan mahasiswa PKL ke Taman Kehati adalah untuk mengetahui dan mempelajari model pemberdayaan yang dilakukan oleh LSM Mitra Bentala dan Danone Aqua terhadap lingkungan sekitar. Taman kehati ini dikelola oleh kelompok tani dan dibantu masyarakat sekitar. Kelompok tani beranggotakan lima orang yang diketuai oleh Bapak Lukman.

LSM Mitra Bentala sudah melakukan pembinaan selama 3 tahun yang lalu. Pembinaan yang dilakukan berupa pengorganisasian masyarakat untuk melakukan pengelolaan lahan secara maksimal dan berkelanjutan tanpa merusak lingkungan. Di taman tersebut, terdapat jalur PLH (Pendidikan Lingkungan Hidup) yaitu shelter konservasi, shelter komposting, shelter pembibitan, basecamp PLH, camping ground, agrowisata selada air, dan shelter DAS (daerah aliran sungai).

Mahasiswa sedang explore area taman kehati

PLH merupakan pengajaran untuk mengubah perilaku tentang nilai lingkungan dan permasalahan lingkungan. Adapun tujuan yaitu memperkenalkan kebudayaan Taman Kehati, meningkatkan pengetahuan tentang fungsi potensi hutan dan air, melakukan dan memperkenalkan pengelolaan sampah, meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan.

Jenis-jenis tanaman yang ada di Taman Kehati merupakan tanaman langka dan berupa keanekaragaman hayati. Taman Kehati disebut taman keanekaragaman hayati merupakan suatu program kementerian lingkungan hidup yang diselenggarakan untuk menyelamatkan berbagai spesies tumbuhan asli atau lokal yang memiliki tingkat ancaman yang sangat tinggi terhadap kelestariannya atau ancaman yang mengakibatkan kepunahan. Output yang didapat bagi mahasiswa adalah mahasiswa mengetahui betapa pentingnya menjaga kelestarian lingkungan serta mendapat pengetahuan berbagai jenis tanaman di Taman Kehati.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

3 × one =