Aksi Bersih Lingkungan di Pantai dan Dusun Minang Rua, Lampung Selatan Kolaboriasi Mitra Bentala, Destana Desa Kelawai, Mahasiswa KKN ITERA, dan Wawai Waste

Kolaborasi Mitra Bentala, Destana Desa Kelawi, Mahasiswa KKN ITERA dan Wawai Waste dalam Aksi Bersih Pantai di Desa Kelawi

Mitra Bentala gandeng Destana Desa Kelawi, Mahasiswa KKN ITERA dan Wawai Waste melakukan aksi bersih lingkungan di Pantai dan Dusun Minang Rua, Desa Kelawi, Kecamatan Bakauheni, Lampung Selatan pada 21 Juli 2024.

Sampah merupakan masalah kompleks yang dihadapi oleh hampir setiap negara di dunia. Kompleksitas masalah sampah muncul dari berbagai aspek yang saling terkait, termasuk jumlah sampah yang terus meningkat, keragaman jenis sampah, metode pengelolaan sampah, serta dampak sampah terhadap lingkungan dan kesehatan manusia.

Salah satu daerah yang memiliki permasalahan tentang sampah adalah Dusun Minang Rua, Desa Kelawi. Pesatnya perkembangan pariwisata Dusun Minang Rua memicu dampak positif dan negatif. Dampak negatif yang terjadi berupa peningkatan sampah yang dihasilkan dari peningkatan jumlah warga dan pengunjung wisata di Pantai Minang Rua.

Kolaborasi Mitra Bentala, Mahasiswa KKN ITERA dan Wawai Waste dalam Aksi Bersih Pantai di Desa Kelawi
Kolaborasi Mitra Bentala, Destana Desa Kelawi, Mahasiswa KKN ITERA dan Wawai Waste dalam Aksi Bersih Pantai di Desa Kelawi

Permasalahan tersebut mendorong Mitra Bentala untuk menginisiasi kegiatan Aksi Bersih Lingkungan dengan tujuan mengurangi jumlah sampah dan meningkatkan lingkungan yang lebih bersih, sehat dan nyaman di Pantai dan Dusun Minang Rua serta mempererat hubungan sosial antar warga.

Pelaksanaan kegiatan tersebut bekerjasama dengan Mahasiswa KKN ITERA, Wawai Waste, dan Destana Desa Kelawi. Pihak-pihak yang berpartisipasi dalam kegiatan adalah  BPBD Lampung Selatan, Dinas Sosial Lampung Selatan, Dinas Lingkungan Hidup Lampung Selatan, Dinas Kesehatan Lampung Selatan, Siswa SMPN 1 Bakauheni dan Masyarakat Dusun Minang Rua.

Sampah yang terkumpul dan memenuhi kriteria akan dikelola oleh Wawai Waste, sedangkan sampah sisa akan dibuang di TPA Dusun Minang Rua.

Aksi Bersih Lingkungan di Pantai dan Dusun Minang Rua, Lampung Selatan Kolaboriasi Mitra Bentala, Mahasiswa KKN ITERA, dan Wawai Waste
Aksi Bersih Lingkungan di Pantai dan Dusun Minang Rua, Lampung Selatan Kolaboriasi Mitra Bentala, Destana Desa Kelawi, Mahasiswa KKN ITERA, dan Wawai Waste

Dewi Ira Rahmawati selaku koordinator program menyampaikan bahwa aksi bersih lingkungan dengan melibatkan siswa siswi sekolah penting untuk dilakukan agar dapat mendorong kepedulian dan kesadaran siswa terkait kebersihan lingkungan.

Ibu Sukaesih selaku warga Dusun Minang Rua berpendapat bahwa aksi bersih lingkungan berdampak baik untuk mempererat hubungan antar warga, “kegiatan seperti ini penting untuk dilakukan sering sering, setidaknya satu bulan sekali” pungkasnya.

Pendapat lain disampaikan oleh Adella Safira Putri selaku mahasiswa KKN ITERA “kegiatan ini sangat seru, warga desa maupun siswa siswi sangat semangat mengikusi kegiatan. Saya berharap kegiatan seperti ini lebih sering dilakukan kedepannya”.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

2 comments